DUMAI (AktualBersuara.Com) – Nuraini Saputri H (17) atau yang akrab disapa Nini adalah seorang remaja Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) di Kota Dumai. Nini terdaftar dari orangtuanya sebagai peserta JKN-KIS dari segmen Penerima Bantuan Iuran (PBI) APBD yang ditanggung Pemerintah Daerah.
Nini adalah anak bungsu dari lima bersaudara, Ayahnya seorang nelayan sementara sang ibu membuka warung di depan rumah. Sebagai remaja Nini tergolong anak yang aktif baik di sekolah maupun dilingkungan tempat tinggalnya.
Hari-harinya selalu diisi dengan olahraga, membaca atau menonton televisi dirumah.
“Kalau hari libur Sabtu atau Minggu jika tidak ada kegiatan di luar saya lebih senang di rumah. Biasanya saya habiskan waktu dengan membaca atau menonton televisi tentunya setelah menyelesaikan tugas-tugas di rumah dan sambal jaga warung,” ujarnya malu-malu kepada Media. Senin (24/01/22).
Akhir tahun 2021 kemarin Nini sempat dirawat inap di RSUD Dumai. Remaja penyuka makanan pedas ini didiagnosa menderita usus buntu dan harus segera dioperasi. Tiga hari ia lalui dengan menjalani rawat inap di rumah sakit untuk memulihkan kondisinya.
“Alhamdulillah sekarang saya sudah sembuh, untunglah ada kartu KIS yang menjamin biaya perawatan saya kalau tidak kan kasihan juga orangtua saya mencari biayanya. Syukurlah Program JKN-KIS menjamin semuanya,” kenang Nini.
Nini juga mengatakan Program JKN-KIS sangat membantu masyarakat, terlebih dengan kondisi pandemi Covid-19 tidak diketahui kapan akan berakhir. Banyak masyarakat yang merasakan dampak ekonomi akibat wabah Covid-19 ini, dari yang hanya menerima gaji setengah dari yang biasanya sampai yang kehilangan pekerjaan akibat perusahaan tempatnya bekerja tidak lagi beroperasi.
“Kehadiran Program JKN-KIS sangat membantu, dengan kondisi seperti sekarang ini bisa untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari saja sudah syukur. Biaya berobat sekarang mahal, dengan adanya Program JKN-KIS ini masyarakat tidak khawatir lagi dengan biaya berobat,” jelas Nini.
Ia juga mengatakan Program JKN-KIS yang dikelola BPJS Kesehatan makin berkembang, makin baik dan banyak inovasi-inovasi baru yang diluncurkan, salah satunya Aplikasi Mobile JKN. Sebagai generasi millenial, Nini mengaku telah memanfaatkan Aplikasi Mobile JKN ini. Menurutnya, banyak kemudahan dan banyak informasi yang bisa didapat.
“Misalnya saya bisa cek data kepesertaan, bisa chat dokter, bisa pindah lokasi Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama (FKTP) dan kalau mau berobat saya selalu daftar dulu melalui Aplikasi Mobile JKN. Pokoknya Program JKN-KIS ini harus tetap dipertahankan sebab sangat bermanfaat dan luar biasa,” katanya. (Red/Brt)